- Polda Riau Gelar FGD Program JALUR Bersama Forkopimda, Dorong Kesejahteraan Warga Pesisir
- Polantas Riau Masuk Sekolah, Edukasi Tertib Lalu Lintas dan Cinta Lingkungan di Yayasan Al Huda Pekanbaru
- Operasi Patuh Lancang Kuning 2025: Polda Riau Tindak 65 Pelanggaran Lalu Lintas dengan Teknologi ETLE
- Jumat Curhat Polda Riau, Menyerap Aspirasi Warga Lewat Pendekatan Humanis, Sinergi dan Solusi
- Satlantas Polresta Pekanbaru Sosialisasikan Operasi Patuh LK 2025 di SMK Akbar
- Generasi Gen Z Cinta Lingkungan, Polda Riau Ajak Siswa SMK Labor Tanam Pohon dan Jaga Hutan
- Menteri P2MI Tanam Pohon Gaharu di Mapolda Riau, Simbol Perlawanan Terhadap Perdagangan Orang
- Polda Riau Ungkap Sindikat TPPO, Menteri Karding: Kejar dan Adili Otak Penyelundupan
- Lemdiklat Polri Gelar Sosialisasi Penjaringan Minat dan Bakat Beasiswa S2/S3 LPDP di Polda Riau
- Satgas Gakkum Operasi Patuh LK 2025 Jaring 75 Pelanggaran Lalu Lintas dengan ETLE Mobile
Kapolri, Panglima TNI, dan Menhub Tinjau Kesiapan Terminal Purabaya untuk Arus Mudik Lebaran 2024

Fn-Indonesia.com. Jatim – Pada Kamis (4/4/2024), Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama-sama melakukan pengecekan kesiapan arus mudik Lebaran 2024 di Terminal Purabaya, Surabaya, Jawa Timur.
Dalam tinjauan mereka, Sigit memeriksa fasilitas yang tersedia di pos terpadu dan pos pelayanan. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa sudah dilakukan pemeriksaan tes urine dan pelayanan kesehatan bagi penumpang dan sopir.
Baca Lainnya :
- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Menegaskan Komitmen untuk Memastikan Keamanan Mudik Lebaran 200
- Kapolri dan Panglima TNI Tinjau Kesiapan Pelabuhan Gilimanuk dan Ketapang untuk Arus Mudik Lebaran0
- Kapolri dan Panglima TNI Patroli Udara ke Pelabuhan Gilimanuk untuk Memastikan Kesiapan Arus Mudik L0
- Bandara SSK II Pekanbaru Siapkan 256 Extra Flight untuk Antisipasi Lonjakan Penumpang Lebaran 20240
- Melalui Restorative Justice Kejari Pekanbaru Hentikan Perkara Penggelapan0
"Kami juga menyediakan ruang pelayanan untuk mengatasi keluhan masyarakat terkait gangguan kriminalitas," kata Sigit.
Sigit menegaskan bahwa pengecekan ini penting karena Jawa Timur merupakan salah satu tujuan utama arus mudik. Dia juga mengingatkan pemudik untuk menjaga keselamatan berkendara, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum.
"Dari evaluasi tahun 2023, angka kecelakaan di wilayah ini lebih tinggi dibanding wilayah lain, oleh karena itu, kami mengingatkan untuk benar-benar memperhatikan keselamatan para pemudik, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum," ujar Sigit.
Tidak hanya kepada pemudik, Sigit juga meminta kepada petugas dan jajarannya untuk memastikan keamanan dan keselamatan di wilayah-wilayah yang rawan kecelakaan.
"Berikan sosialisasi, perhatikan rest area agar para pemudik dapat istirahat dengan baik. Hindari untuk terburu-buru atau meningkatkan kecepatan, karena hal tersebut dapat menyebabkan kecelakaan yang tidak diinginkan," tambahnya.
Sigit juga mengimbau agar dilakukan pemeriksaan terhadap pengemudi yang membawa penumpang atau pemudik. Dia menekankan bahwa pengemudi harus dalam keadaan sehat, prima, dan tidak ada masalah yang dapat memengaruhi kemampuannya dalam mengemudikan kendaraan.
"Dekatnya hari H, jumlah pemudik terus meningkat. Kami meminta kepada seluruh petugas untuk memberikan pelayanan terbaik agar arus mudik 2024 dapat berjalan lancar dan memberikan kenyamanan kepada masyarakat, khususnya melalui terminal di Jawa Timur," tutup Sigit.