- Menteri P2MI Tanam Pohon Gaharu di Mapolda Riau, Simbol Perlawanan Terhadap Perdagangan Orang
- Polda Riau Ungkap Sindikat TPPO, Menteri Karding: Kejar dan Adili Otak Penyelundupan
- Lemdiklat Polri Gelar Sosialisasi Penjaringan Minat dan Bakat Beasiswa S2/S3 LPDP di Polda Riau
- Satgas Gakkum Operasi Patuh LK 2025 Jaring 75 Pelanggaran Lalu Lintas dengan ETLE Mobile
- Dukung Ketahanan Pangan, Lapas Pekanbaru Panen Raya Melon Sebanyak 62 Kg
- Hari Ke 3 Operasi Patuh LK 2025, Ditlantas Polda Riau Intensifkan Sosialisasi dan Edukasi Keselamatan Lalu Lintas
- Telah Berkoordinasi Dengan KBRI, Menteri Karding Pastikan Kabar Jepang Tutup Akses Bagi PMI itu Hoaks!
- Pangkas Angka Non-Prosedural, Menteri Karding Gratiskan Bea Masuk Barang Pekerja Migran Kembali ke Indonesia
- Ajak Generasi Muda Tak Takut Jadi Pekerja Migran, Menteri P2MI: Gaji Besar, Ilmu Bertambah
- Menteri P2MI RI Kunjungi Universitas Islam Riau, Dorong Mahasiswa Ambil Peluang Kerja di Luar Negeri Secara Aman
Jelang Pilkada 2024, Pemprov Riau Gelar Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi

Keterangan Gambar : Foto: Istimewa
FN Indonesia Pekanbaru - Pemerintah Provinsi Riau menggelar Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Tahun 2024 secara virtual. Rapat yang dipimpin oleh PLT Sekjen Kemendagri ini bertujuan untuk membahas langkah-langkah konkret dalam mengendalikan inflasi di daerah.
Kegiatan ini dilaksanakan di Riau Command Center dan diikuti oleh berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan dari kepolisian. Ini dilakukan untuk mengawal Pilkada Damai 2024.
Kasubdit I Ditreskrimsus Polda Riau, yang diwakili oleh Kompol Anton Rama Putra, turut hadir dalam rapat tersebut. Dalam laporannya, Kasubdit I menyampaikan sejumlah poin penting yang dibahas dalam rapat.
Baca Lainnya :
- Personil Polsek Pujud Sambangi Warga Desa Sampaikan Pesan Pilkada Damai0
- Kapolsek Ujung dan Panwascam Sosialisasi Cooling System Pilkada 2024 dan Pasang Daftar DPTb0
- Polsek Teluk Belengkong Gelar Patroli Kamtibmas di Desa Sakarotan Jelang Pilkada 20240
- Kapolsek Kunto Darussalam Gelar Cooling System Bersama Masyarakat Desa Kota Intan 0
- Kapolres Rohul Monitoring dan Supervisi Gudang Logistik KPU untuk Pilkada 20240
Salah satu poin utama adalah mengenai perkembangan harga sejumlah komoditas, seperti cabai rawit merah, bawang merah, daging ayam ras, dan minyak goreng.
"Secara nasional, beberapa komoditas mengalami penurunan harga. Namun, rapat juga membahas upaya-upaya yang perlu dilakukan untuk menjaga stabilitas harga, khususnya untuk komoditas yang masih fluktuatif," ujar Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Riau AKBP Edi Rahmat Selasa (15/10).
Salah satu komoditas yang menjadi perhatian adalah minyak goreng. Pemerintah tengah berupaya mempercepat distribusi minyak goreng, terutama jenis Minyakita, dengan melakukan pemantauan langsung dan bekerja sama dengan BUMN pangan.
"Selain minyak goreng, rapat juga membahas upaya pengendalian inflasi pada komoditas telur ayam ras," jelasnya.
Dalam jangka pendek, pemerintah akan mempercepat distribusi telur dari daerah surplus ke daerah defisit serta memotong rantai pasok.
Sementara itu, dalam jangka menengah dan panjang, pemerintah akan fokus pada pengembangan peternakan ayam ras petelur di daerah defisit dan membina peternak untuk menerapkan tata laksana budidaya yang baik.
Rapat koordinasi ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menjaga stabilitas harga dan melindungi daya beli masyarakat.
"Dengan melibatkan berbagai pihak terkait, diharapkan langkah-langkah yang telah direncanakan dapat berjalan efektif dan inflasi dapat terkendali," tegasnya.(***)