- Menteri P2MI Tanam Pohon Gaharu di Mapolda Riau, Simbol Perlawanan Terhadap Perdagangan Orang
- Polda Riau Ungkap Sindikat TPPO, Menteri Karding: Kejar dan Adili Otak Penyelundupan
- Lemdiklat Polri Gelar Sosialisasi Penjaringan Minat dan Bakat Beasiswa S2/S3 LPDP di Polda Riau
- Satgas Gakkum Operasi Patuh LK 2025 Jaring 75 Pelanggaran Lalu Lintas dengan ETLE Mobile
- Dukung Ketahanan Pangan, Lapas Pekanbaru Panen Raya Melon Sebanyak 62 Kg
- Hari Ke 3 Operasi Patuh LK 2025, Ditlantas Polda Riau Intensifkan Sosialisasi dan Edukasi Keselamatan Lalu Lintas
- Telah Berkoordinasi Dengan KBRI, Menteri Karding Pastikan Kabar Jepang Tutup Akses Bagi PMI itu Hoaks!
- Pangkas Angka Non-Prosedural, Menteri Karding Gratiskan Bea Masuk Barang Pekerja Migran Kembali ke Indonesia
- Ajak Generasi Muda Tak Takut Jadi Pekerja Migran, Menteri P2MI: Gaji Besar, Ilmu Bertambah
- Menteri P2MI RI Kunjungi Universitas Islam Riau, Dorong Mahasiswa Ambil Peluang Kerja di Luar Negeri Secara Aman
Cooling System Pilkada Damai, Polsek Pujud Gandeng Tokoh Masyarakat Tanjung Medan

Pekanbaru, FNIndonesia.com - Polsek Pujud, Polres Rokan Hilir, menggelar giat cooling system dalam rangka pengamanan pemilihan dan tahapan Pilkada 2024. Hal ini juga dalam rangka pelaksanaan Operasi Mantap Praja Lancang Kuning, Selasa (29/10/2024).
Kegiatan patroli dan sambang warga ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Tanjung Medan Barat Briptu Tomy Silalahi di wilayah hukum Polsek Pujud.
Baca Lainnya :
- Masifkan Sosialisasi Cooling System Pilkada Damai, Polsek Pujud Libatkan Tokoh Masyarakat0
- Bhabinkamtibmas Polsek Pujud Masifkan Sosialisasikan Cooling System Pilkada Damai0
- Kapolsek Pujud Pimpin Sosialisasikan Cooling System Bersama Tokoh Masyarakat0
- Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96, Polresta Pekanbaru Libatkan Tokoh Pemuda dan Masyarakat 0
- Polsek Rupat Utara Gelar Simulasi Pengamanan TPS Menjelang Pemilu 20240
Kegiatan ini juga dihadiri tokoh masyarakat, Bapak Misno, Kecamatan Tanjung Medan, forum RT/RW serta tokoh pemuda. Hal ini juga merupakan rangkaian Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 di wilayah hukum Polda Riau dan Polsek Pujud.
Kapolsek Pujud, AKP Tri Adiyatmika, SH, MH mengatakan, kegiatan ini merupakan strategi cooling system untuk menciptakan pilkada damai dan kondusif. Sasarannya seluruh elemen masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda.
"Adapun kegiatan dimaksud untuk memperbanyak silahturahmi kepada tokoh masyarakat maupun masyarakat lainya untuk memperlancar komunikasi agar Pilkada serentak tahun 2024 khususnya di wilayah hukum Polsek Pujud berjalan aman dan kondusif," kata AKP Tri.
"Kami mengajak kepada semua lapisan masyarakat agar tetap menjaga situasi kondusif di wilayah masing-masing. Tujuannya agar masyarakat jangan mudah terprovokasi dengan berita hoax yang beredar di media sosial," tuturnya.
Cooling System ini, kata Kapolsek juga bertujuan untuk menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif dalam seluruh tahapan Pilkada. Selain itu hal ini juga merupakan rangkaian operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024
"Perbanyak silahturahmi untuk memperlancar komunikasi agar Pilkada Serentak 2024 khususnya di Kecamatan Pujud berjalan aman dan kondusif. Hindari perselisihan antara masyarakat yang berbeda pilihan di Pilkada Serentak Tahun 2024 dan bekerja sama dengan Polri untuk menciptakan pilkada damai di Kecamatan Pujud tanpa ada intervensi dari pihak manapun," kata AKP Tri.(***)