Polsek Bengkalis Imbau Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Polsek Bengkalis Imbau Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

By FN INDONESIA 19 Nov 2024, 13:58:15 WIB Daerah
Polsek Bengkalis Imbau Masyarakat Jaga Kondusifitas Pilkada 2024

Keterangan Gambar : Foto: Humas Polres Bengkalis


FN Indonesia Bengkalis - Menyongsong Pilkada 2024, Briptu Henry Hidayat, Bhabinkamtibmas Desa Pematang Duku, Polsek Bengkalis, menggelar kegiatan "Cooling System" untuk menjaga situasi tetap kondusif. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin (18/11/24).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengimbau warga agar turut berperan aktif menjaga kedamaian jelang Pemilu 2024.

Briptu Henry, dalam kesempatan ini, tidak hanya melakukan kunjungan rutin ke rumah warga, tetapi juga mengedepankan silaturahmi guna mendengarkan keluhan dan aspirasi masyarakat.

Baca Lainnya :

"Kami ingin mendekatkan diri dengan warga, berbincang langsung tentang isu-isu yang beredar, serta memastikan Pilkada berjalan aman, damai, dan penuh kedamaian," ungkapnya.

Selama pertemuan, Briptu Henry mengingatkan masyarakat akan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, serta mengajak mereka untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

"Menjaga ketertiban bukan hanya tugas polisi, tapi tanggung jawab kita bersama. Mari kita pastikan Pilkada 2024 berlangsung dengan aman, damai, dan penuh rasa nyaman," tuturnya.

Selain memberikan himbauan keamanan, Briptu Henry juga mendengarkan berbagai keluhan masyarakat terkait situasi Kamtibmas di sekitar Desa Pematang Duku.

Melalui dialog tersebut, diharapkan dapat meminimalisir potensi gangguan dan menciptakan suasana yang kondusif menjelang Pemilu yang akan datang.

Dengan terus menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat, pihak Kepolisian berharap dapat membangun kesadaran kolektif untuk menjaga keamanan dan kenyamanan wilayah. Polsek Bengkalis berkomitmen untuk memastikan setiap tahapan Pilkada 2024 berjalan dengan lancar tanpa gangguan.

Kegiatan ini menjadi salah satu langkah preventif untuk mencegah terjadinya kerusuhan dan ketegangan yang dapat merusak kondusivitas wilayah, serta memastikan pemilihan umum berjalan sesuai dengan harapan bersama: aman, damai, dan bermartabat. (***)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment